INSPEKTORAT JENDERAL HEALTHY DAY PART 1
INSPEKTORAT JENDERAL HEALTHY DAY PART 1

Kamis, 1 Januari 1970


Jakarta, 13 September 2024 – Kegiatan Itjen Healthy Day Part 1 sukses digelar. Kegiatan ini diadakan untuk memupuk semangat kebersamaan dan gaya hidup sehat di lingkungan Inspektorat Jenderal Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Kegiatan ini diikuti oleh para pegawai, dipimpin oleh Sekretaris Inspektorat Jenderal (Sesitjen) serta Bapak/Ibu Inspektur yang turut berpartisipasi dalam agenda joging dan wisata kuliner di sekitar lokasi acara. Kegiatan Fun Walk dimulai dengan meriah saat Pak Sesitjen mengangkat bendera Start, menandakan dimulainya perjalanan santai bersama seluruh peserta. Jalur Fun Walk dimulai dari Gedung Manggala Wanabakti, menyusuri area sekitar Senayan, hingga melewati Gedung MPR/DPR, dan kembali lagi ke Gedung Manggala Wanabakti. Kegiatan Itjen Healthy Day Part 1 ditutup dengan ramah tamah dan foto bersama di lokasi acara. Seluruh peserta sangat bergembira dan bersemangat, siap untuk melanjutkan kegiatan Itjen Healthy Day Part 2 yang dihadiri langsung oleh Ir. Laksmi Wijayanti, MCP., CGCAE., QIA., CEIO selaku Inspektur Jenderal Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Acara Itjen Healthy Day Part 1 ini merupakan rangkaian awal dari keseluruhan kegiatan yang dirancang untuk mempromosikan kesehatan dan kebersamaan di lingkungan Inspektorat Jenderal Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, dengan berbagai aktivitas yang akan terus dilaksanakan secara berkala.   ______ Jakarta, KLHK, 13 September 2024. Penanggung jawab berita: Humas Inspektorat Jenderal KLHK Brianto Adhitya Utama   Website: https://itjen.menlhk.go.id Youtube: https://www.youtube.com/@itjenklhk3560 Facebook: https://www.facebook.com/itjen.klhk.9 Instagram: https://www.instagram.com/itjenklhk/ Twitter / X: https://twitter.com/ItjenKlhk





Salin Tautan :




test

LAINNYA
ITJEN HEALTHY DAY 2024: A DAY TO REMEMBER

Tentang : Bergerak Maju, Songsong Masa Depan Gemilang
Kategori :

Inspektorat Jenderal Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan sukses menggelar acara bertajuk ITJEN Healthy Day 2024: A Day to Remember pada tanggal 19 Desember 2024 di Arbo...


TEGUHKAN KOMITMEN BERANTAS KORUPSI UNTUK INDONESIA MAJU

Kategori :

Tahukah kamu, logo Hari Antikorupsi Tahun 2024 memiliki filosofi mendalam yang menggambarkan tekad dan semangat bangsa Indonesia dalam melawan korupsi? Terdapat empat elemen...


LANGKAH BARU UNTUK MASA DEPAN YANG BERKELANJUTAN 🌱🌳

Kategori :

Sobat Hijau✨ Kabar baik datang dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK)! Dengan semangat mendorong pembangunan nasional yang inklusif dan berkelanjutan, ser...


To Top
Copyright © 2025 ITJEN KLHK RI
-->